Balikpapan — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Satuan Samapta Polresta Balikpapan melaksanakan kegiatan patroli sambang dan himbauan kamtibmas di wilayah hukum Polresta Balikpapan, Jumat (23/1/2026).
Kegiatan patroli tersebut dimulai pada pukul 10.26 WITA hingga selesai, dipimpin di bawah kendali Kasat Sabhara Polresta Balikpapan AKP M. Chusen, S.H., M.H., serta Kanit Pam Obvit IPTU Cucuk Quintanto. Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan ini yakni Aipda Agus Hadi Waluyo, Bripka Anto Purwa, Briptu Ryan Riyadi, Bripda Dani Wira Wijaya, dan Bripda Patria Wardhana.
Patroli sambang dilaksanakan oleh Personel URC 110 dengan sasaran utama Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Balikpapan. Dalam kegiatan tersebut, personel kepolisian memberikan himbauan kamtibmas kepada petugas lapas agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan serta kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.
Selanjutnya, personel URC 110 melanjutkan patroli rutin di sejumlah titik wilayah hukum Kota Balikpapan sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas.
Selama pelaksanaan patroli sambang berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa ditemukan adanya gangguan keamanan yang menonjol. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Balikpapan dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat serta memperkuat sinergi antarinstansi terkait.












Tidak ada komentar:
Posting Komentar